Cara Mengerjakan Sholat Sunat Hajat Yang Benar

Advertisement
Advertisement
Cara Mengerjakan Sholat Sunat Hajat Yang Benar, Sholat sunat Hajat adalah Sholat sunat yang dikarjakan karena “hajat” atau keinginan baik hajat kepada Alloh SWT. Maupun hajat kepada sesama manusia.
Ibarat Contoh :

- Mohon terkabul yang di cita-citakan
- Mohon berhasil menempuh dalam ujian
- Mohon perlindungan Alloh dari suatu bencana dan lain-lain
- Mohon pertolongan melalui sholat adalah dianjurkan oleh agama Islam, sebab ada Firman Alloh yang bebunyi :

Dan minta pertolongan ( Kepada Alloh ) dengan sabar dan bershalat! ( Al-Baqarah 45 )

Kemudian Nabi Muhammad Saw. Bersabda :

“ Barang sipa yang berwudhu dengan sebaik-baiknya, lalu sholat dua raka’at , maka apa saja yang diminta akan dipenuhi Alloh ta’ala dengan segera ataupun lambat.”

Ada pula waktunya Sholat Hajat :
Kapan saja,siang ataupun malam. Akan lebih baik apabila dikerjakan pada pada waktu tengah malam, jam 24.00 – 02.00 – 03.00. ( Waktu turunnya Rahmat Alloh SWT )
Untuk banyaknya dua raka’at. Ada juga yang meriwayatkan 4 raka’at, 12 raka’at, pertingkahnya berbeda-beda banyak ragam cara mengerjakannya.
Syeh Muhyidin Abdul Qaadir Aljaelani ( tanyakan kepada ahlinya )

Nah ini niat Sholat Sunnat Hajat
“Usholi sunnatan hajat rak’ataini lillahita’ala Allahua Akbar.”
Aku niat sholay hajat dua raka’at karena Allot Ta’alaa, Allahu Akbar.


Dilanjutkan membaca surat
Untuk raka’at awwala Ba’da Fatihah Membaca Surat Al-Kaafirun Sebanyak 10 kali Atau Al Ikhlash 10 kali, lalu raka’at kedua ba’ada Fatihah membacara surat Al Ikhlash sebanyak 11 kali, atau setiap ba’da fatihah membaca ayat kursi dan surat Al-Ikhash 1 kali.

Dan setelah “salam”sujud kemali satu kali. Memohon kepada Alloh, memohon apasaja yang kita inginkan. Kalau tidak dalam bahasa Arab ucapkan dalam bahsa apasaja yang kita kuasai. Alloh mahatahu segala bahasa makhluk-Nya. Sudah barang tentu yang kita mohonkan yang baik-baik! Dan membaca Sholawat Bani Hasyim 100 kali, Sholawat Munfarijah 100 kali.

Alloh SWT ber Firman didalam Al Qur’an:

يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ آمَنُوا اسْتَعِيْنُوْا بِالصَّبْرِ وَ الصَّلاَةِ إِنَّ اللهَ مَعَ الصَّابِرِيْن

Hai orang-orang yang beriman! Mintalah pertolongan kepada Alloh dengan sabar dan sholat, karena sesungguhnya Alloh menyertai atau mencintai orang –orang yang sabar. (Al-Baqarah ayat 153)

Adapun hadist yang menerangkan

Sedekat-dekat seorang hamba dengan Tuhannya ialah dalam sujud, oleh sebab itu perbanyaklah berdo’a pada waktu sujud, maka patuhlah diperkenankan do’amu ( HR. Muslim )

Nah saudara-saudara seiman dan seagama sekian dulu artikel Tentang Melaksanakan Sholat Sunat Hajat Dan Niatnya walaupun secara singkat semoga bermanfa’at amiin . Dan mohon maaf bila ada penulisan yang kurang sempurna
Advertisement